Unikaneh.com - Seks bukan hanya sekadar untuk melampiaskan hasrat saja. Ada manfaat  kesehatan yang bisa didapat dari bercinta, seperti mengurangi stres dan  meredakan amarah. Menurut seorang pakar seks, seseorang yang jarang  bercinta bisa jadi lebih mudah marah. Saat sudah merasa marah, orang itu  pun jadi tidak lagi mengingkan seks. 
"Ketika kehidupan seksmu tidak berjalan dengan baik, hubungan bisa  menjadi rapuh, mulai dari menjaga jarak, perselingkuhan hingga  perpisahan. Seks adalah obat kemarahan. Ketika kita memiliki kedekatan  fisik, kita bisa meredakan kemarahan pasangan. Tapi ketika tidak ada  kedekatan seksual, kita bisa menjadi lebih mudah marah," ujar Laura  Berman, Ph.D., pimpinan dari Berman Center untuk kesehatan seksual  wanita di Chicago, seperti dikutip BBC. 
Ucapan dari Laura tersebut juga diamini oleh psikolog dari Univesitas  Virginia, James Coan, Ph.D. Menurut James, memiliki sebuah hubungan yang  intim berefek pada proses penyembuhan yang lebih cepat. "Kita juga jadi  jarang sakit dan hidup lebih lama," katanya. 
Ditambahkan James, sebuah hubungan yang sehat bisa menurunkan tingkat  kegelisahan yang muncul pada kehidupan sehari-hari. Kegelisahan ini jika  dibiarkan bisa menyebabkan tekanan darah naik dan menurunkan sistem  imun.  
"Tapi ketika kita bercinta, kita akan melepaskan hormon oksitosin dan  endorphins," ujar James. Kedua hormon itu bisa menimbulkan perasaan  nyaman dan bahagia. Ketika sudah merasakannya, ditambahkan James,  seseorang pun akan mengasosikan perasaan positif itu pada pasangan  mereka.  
Sudah memahami manfaat bercinta tapi tidak punya waktu untuk  melakukannya? James dan Laura menyarankan untuk mencoba bentuk keintiman  yang lebih mudah untuk dilakukan dalam keseharian seperti bergandengan  tangan, berpelukan hingga berciuman. 
Laura pun melakukan riset untuk membuktikan manfaat kesehatan dari  aktivitas intim itu. Dari riset Laura ditemukan, pasangan yang memiliki  hubungan kurang harmonis memiliki tingkat stres dan depresi yang lebih  tinggi dibandingkan pasangan yang sering berpelukan. Sementara pasangan  yang sering berciuman, risiko mengalami depresi dan tegang lebih rendah  delapan kali dibandingkan yang jarang melakukan.(wolipop.com) 

"Jangan Lupa Komentarnya ya gan....!!"   			                                                                        
No comments:
Post a Comment